Reader.Blogspot.com's Fan Box

Iklan

Jumat, 14 Januari 2011

(HIBURAN) Ayu Azhari Ingkar Janji?


Perseteruan aktris Ayu Azhari dengan anak-anaknya belum juga usai. Kabar terbaru, Ayu diduga sengaja membatalkan rencana kedua anak kandungnya, Sean dan Atiq, untuk tinggal bersama ayah mereka, Teemu Yusuf, di Finlandia.

Ayu beralasan anak-anak tak bisa berangkat karena pengadilan telah memutuskan hak asuh anak-anaknya jatuh kepada Ayu. "Semua batal karena dia (Ayu) bilang saya harus menggugat dulu perwalian anaknya," kata Dwi Ria Latifa, SH, kuasa hukum yang ditunjuk Teemu mendampingi Sean dan Atiq, saat ditemui di Kantor Komisi Perlindungan Anak Indonesia, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (13/1/2011).
Perubahan sikap Ayu dinilai Ria benar-benar di luar dugaan. Padahal, dalam beberapa kali pertemuan dengan anaknya, ia memberikan restu kepada anak-anaknya bila keukeuh meminta tinggal bersama ayahnya. "Saya mengatakan, 'Bukannya tanggal 22 Desember 2010 Anda katakan bahwa anak-anak sudah bisa berangkat?'" ujar Ria mengulang perbincangannya dengan Ayu baru-baru ini.
Setelah diusut, lanjut Ria, ternyata Ayu sengaja menahan paspor Atiq. "Fakhmi datang ke kantor saya dan mengatakan 'Ibu Ayu tidak membolehkan memberikan paspor kalian (anak-anak)'," kata Ria.
"Saat itu anak-anak sempat emosi. Sejak saat itu pula hubungan anak-anak dan Ibu Ayu semakin rumit," ungkapnya.
Menurut Ria, kakak kandung Sarah, Rahma, dan Ibra Azhari itu terlalu sering menjanjikan anak-anaknya untuk tinggal bersama Teemu. "Bu Ayu juga sering mengatakan boleh, tapi kejadian pembatalan tiket membuat saya harus berhati-hati. Tapi, beliau mengatakan tidak mau menandatangani apa pun dan saya enggak mau berpolemik untuk masalah ini," kata Ria.
Berarti Ayu ingkar? "Mohon ditafsirkan sendiri. Saya menyampaikan kronologi. Saya tidak mau menambah dan mengurang," ujarnya.



Anda sedang membaca artikel tentang (HIBURAN) Ayu Azhari Ingkar Janji? dan anda bisa menemukan artikel (HIBURAN) Ayu Azhari Ingkar Janji? ini dengan url http://red-blogger-corporate.blogspot.com/2011/01/hiburan-ayu-azhari-ingkar-janji.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel (HIBURAN) Ayu Azhari Ingkar Janji? ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link (HIBURAN) Ayu Azhari Ingkar Janji? sumbernya.

0 komentar:

Posting Komentar

Jumlah Pengunjung